INILAH PROFIL IRJEN TEDDY MINAHASA, PENGGANTI KAPOLDA JAWA TIMUR
Jatim, MHI- Irjen Teddy Minahasa kini menjadi sorotan publik. Diketahui, kini dia menjadi Kapolda Jawa Timur (Jatim) menggantikan Irjen Nico Afinta.
Pencopotan Irjen Nico Afinta tak lain buntut dari Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober 2022.
Pencopotan Irjen Nico Afinta berlangsung pada Senin, 10 Oktober 2022, dan kini dia dimutasi oleh Mabes Polri menjadi Sahlisosbud Kapolri.Sebelumnya Irjen Teddy Minahasa, menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) sejak tahun 2021.
Melirik kekayaannya, Irjen Teddy Minahasa menjadi putra polisi terkaya di Indonesia.
Pada tahun 2011 silam, Irjen Teddy Minahasa pernah menjabat sebagai Kapolres Malang Kota. Selain itu, dirinya juga pernah menjadi ajudan Wakil Presiden Jusuf Kalla pada tahun 2014 lalu. Lulusan Akpol tahun 1993 tersebut rupanya juga memiliki keaktifan dalam komunitas Harley Davidson.Bahkan ia juga didapuk menjadi Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia periode tahun 2021-2026.
Dalam kehidupan pribadinya, Irjen Teddy telah menikah dengan seorang wanita yang akrab disapa Merthy Teddy Minahasa.Sang istri selalu setia mendampinginya di berbagai tugas.
Nama lengkap: Irjen. Pol. Teddy Minahasa Putra, S.H., S.I.K.
Tempat lahir: Minahasa, Sulawesi Utara
– Tanggal lahir: 23 November 1971
– Umur saat ini: 51 tahun
– Agama: Islam
Riwayat karir/jabatan:
- Kasubditmin Regident Ditlantas Polda Jawa Tengah (2008)
- Kabidregident Ditlantas Polda Metro Jaya
- Kapolres Malang Kota (2011)
- Kasubbagjiansisops Bagjiansis Rojianstra Sops Polri (2013)
- Kaden C Ropaminal Divpropam Polri (2013)
- Ajudan Wapres RI (2014)
- Staf Ahli Wakil Presiden RI (2017)
- Karopaminal Divpropam Polri (2017)
- Kapolda Banten (2018)
- Wakapolda Lampung (2018)
- Sahlijemen Kapolri (2019)
- Kapolda Sumatra Barat (2021)
- Kapolda Jatim (2022)
Itulah profil dan biodata terbaru dari sosok Irjen Pol Teddy Minahasa yang saat ini menjadi Kapolda Jatim menggantikan Irjen Pol Nico Afinta