Kajari Tuban Kunjungi Pelukis Disabilitas Asal Senori

Tuban, MHI– Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tuban Iwan Catur Karyawan didampingi Kepala Seksi Intelejen (Kasi Intel) Muis Ari Guntoro, Kamis (27/4/2023) siang, mendatangi Ahmad Sholikin (24) warga Dusun Karanganyar, Desa Sendang, Kecamatan Senori.

Kedatangan petinggi Kejari Tuban  itu untuk memberikan motivasi kepada pria empat bersaudara ini yang diketahui punya bakat melukis dan potong rambut tersebut.

Kejari selesai menempuh jarak 45 KM dari pusat Kota Tuban, nampak berbincang hangat dengan Sholikin dan ibunya di Senori. Meski punya keterbatasan fisik, Sholikin pantang menyerah bahkan ia memiliki kemampuan yang tidak dimiliki banyak orang. Yakni bermodalkan pensil, ia mampu menghasilkan karya lukisan yang tidak biasa. Dari keahliannya itu, Sholikin mampu membantu pendapatan keluarganya.

Terus semangat jangan pantang menyerah,” kata Kajari Iwan Catur kepada Sholikin.
Selain itu, Sholikin tercatat sebagai warga belajar atau siswa kelas VII B pendidikan kesetaraan di PKBM Adhyaksa Tuban atau kejar paket B yang dimiliki lembaga pendidikan binaan Kejaksaan Negeri Tuban digratiskan kepada seluruh warga belajarnya. 

“Setelah lulus paket B nanti dilanjut paket C. Semoga bisa jadi motivator bagi yang lainnya,” imbuhnya.

Dalam kesempatan perbincangan ini juga dibahas awal rencana program meningkatkan sarana kepada Sholikin. Yakni melalui PKBM Adhyaksa Tuban direncanakan akan membuatkan usaha galeri lukisan dan potong rambut tidak jauh dari rumahnya.

Harapannya dapat menjadi gerai pameran hasil karya sekaligus menjadi usaha penjualan lukisan dan bertambah pendapatan dari potong rambut. Karena keduanya menjadi keahlian Solikin.
Nanti akan dikoordinasikan melalui PKBM Adhyaksa Tuban dan bersama pejabat Kejari Tuban,” tegasnya.

Di tempat sama, Sholikin mengaku terharu sekaligus berterima kasih atas kehadiran orang nomor satu di Kejari Tuban tersebut. Diketahui selain memesan lukisan, Kejari juga memberikan bantuan untuk keluarganya.

Semoga bapak selalu sehat dan sukses, terima kasih atas segala bantuannya, baik sekolah maupun lainnya. Semoga menjadi tambahan semangat bagi saya dan keluarga,” ungkap Sholikin.