Polres Nganjuk Apresiasi Kerja Bakti Bersihkan Kali Apur di Jogomerto

Nganjuk, MHI — Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., memberikan apresiasi atas inisiatif Tiga Pilar tingkat Kecamatan dan Desa bersama instansi PUPR drainase Kabupaten Nganjuk serta masyarakat Desa Jogomerto dalam kerja bakti pembersihan sampah di jembatan Kali Apur, Jumat (27/12/2024). Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah risiko banjir akibat bencana hidrometeorologi.

 

Kami sangat menghargai langkah kolaboratif ini. Upaya seperti ini penting untuk menjaga lingkungan dan mengantisipasi dampak cuaca ekstrem. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi,” ujar AKBP Siswantoro.

Kerja bakti yang berlangsung di Dusun Jogomerto RW 02, Kecamatan Tanjunganom, ini melibatkan Babinkamtibmas dan Babinsa Desa setempat. Mereka bersama masyarakat membersihkan sampah di sepanjang Kali Apur untuk memastikan aliran sungai tetap lancar.

 

Kapolsek Warujayeng, KOMPOL Lilik Suharyono, S.H., turut memberikan dukungan moral atas kegiatan tersebut.

 

Langkah pencegahan ini tidak hanya mengurangi risiko banjir, tetapi juga mencerminkan sinergi yang baik antara masyarakat dan aparat dalam menjaga lingkungan,” tuturnya.

 

Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WIB ini berjalan aman dan lancar, dengan antusiasme tinggi dari warga. Kapolres berharap inisiatif serupa dapat terus digalakkan di wilayah lain untuk mendukung Nganjuk yang bebas dari bencana.(acha)