Tak Terapkan K3 Optimal OPD di Magetan Bakal Disurati Sekda Untuk Tegur Kontraktor

Magetan–MHISekretaris Daerah Magetan Hergunadi membenarkan jika sejumlah pekerja yang menggarap proyek Pemkab Magetan belum menerapkan keamanan, kesehatan, dan keselamatan kerja (K3).

Beberapa pekerja proyek yang saat ini berjalan seperti pembangunan sejumlah gedung dan proyek perbaikan jalan maupun rehab trotoar terpantau belum maksimal dalam menerapkan K3.

Sekda Hergunadi bakal menyurati seluruh organisasi perangkat daerah yang menjadi satuan kerja yang mengampu proyek untuk turut mengingatkan kontraktor agar menerapkan K3. Menurutnya, selain untuk keselamatan para pekerja, hal tersebut juga bakal berpengaruh pada evaluasi.

‘’K3 itu penting. Jika suatu saat terjadi kecelakaan maka urusannya bisa lancar. Berbeda jika tidak menerapkan K3 terus kecelakaan, nanti urusannya bisa panjang. Memang ini bukan tanggung jawab OPD secara langsung, tapi mereka juga berkewajiban mengingatkan kontraktor agar pekerjanya menerapkan K3 dengan optimal,’’ terang Hergunadi, Kamis (6/10/2022).

Penerapan K3 yang tak optimal bakal jadi bahan evaluasi. Kontraktor yang tak maksimal dalam penerapan K3 bakal kena evaluasi Pemkab Magetan yang bisa berarti di tahun mendatang dan ada proyek serupa tak bisa ikut lelang apalagi memenangkan tender. Atau bisa jadi tak akan dipakai lagi jasanya.

‘’Tentu bakal jadi bahan evaluasi. K3 itu selain melindungi pekerja tapi juga orang lain. Sehingga, dalam suatu proyek ini benar-benar aman sampai bangunan jadi dan siap dipakai,’’ katanya. (Ren)